Template Undangan Pernikahan Digital dan Cetak

template undangan pernikahan

Template undangan pernikahan digital dan cetak adalah undangan yang bertujuan sama namun dengan cara yang berbeda saat dikirimkan atau disebarkan kepada tamu undangan.

Pernikahan merupakan sebuah fitrah seorang adam dan hawa yang sudah baliq, pasti setiap insan manusia menginginkannya. Dan setiap acara pernikahan pasti tidak lepas dari yang namanya undangan.

Nah! Pada kesempatan kali ini mimin mau membagikan beberapa contoh template undangan pernikahan digital, online, dan cetak. Template yang unik dan menarik untuk dijadikan refrensi kalian yang akan melangsungkan pernikahan.

Contoh Template Undangan Pernikahan Cetak

Pertama kita bahas tentang undangan pernikahan cetak. Walaupun memiliki fungsi sebagai alat untuk memberitahukan segala informasi mengenai pernikahan Anda pada semua tamu undangan. Undangan juga berfungsi sebagai gambaran pesta pernikahan Anda sendiri.

Mimin mau membagikan beberapa tips untuk membuat undangan pernikahan untuk kalian.

Undangan pernikahan harus sesuai dengan konsep pernikahan

Jika pernikahan Anda berkonsep mewah dan Internasional, tentunya akan sangat aneh jika undangan Anda terlihat lebih tradisional atau terlalu simpel. Karena undangan merupakan gambaran dari pesta pernikahan kamu nantinya, seharusnya undangan juga berkonsep mewah.

Masukan semua informasi secara lengkap pada undangan

Seperti yang sudah diberitahu sebelumnya bahwa undangan bertujuan untuk memberikan informasi pada tamu undangan, maka dari itu informasi harus jelas, padat, dan tepat. Berilah denak lokasi peta dimana acara pernikahan dilangsungkan, tanggal dan hari pernikahan Anda, tidak lupa juga dengan jam diselenggarakannya acara pernikahan.

Tidak lupa juga, bila ada informasi tambahan atau permintaan khusus untuk semua tamu undangan. Misalnya Anda ingin mengajak semua tamu undangan dengan pakaian berwarna putih.

Mencari Refrensi Undangan Kekinian

Demi mendapatkan undangan yang sesuai dengan keinginan Anda, pastikan sering mencari refrensi model kartu undangan sesuai dengan tema acara pernikahan. Untuk mendapatkan refrensi-refrensi tersebut Anda bisa datang ke pameran-pameran pernikahan. Dan bisa berkonsultasi langsung dengan vendor tersebut.

Jika tak sempat datang kepameran pernikahan. Dizaman sekarang yang sudah semakin maju, mencari refrensi di sosial media seperti Instagram atau laman Google. Anda bisa memilih undangan yang diinginkan dan langsung memesan sesuai kebutuhan Anda.

Menentukan tempat percetakan undangan

Jika konsep, desain, dan yang lain sudah Anda dapatkan. Maka tidak kalah penting untuk memilih tempat percetakan yang terbaik. Karena tentunya dengan Undangan cetak jangan sampai ada kesalahan informasi ataupun ada kesalahan warna dan desain undangan.

Contoh Undangan Cetak :

www.kartunikah.com

Template Undangan Pernikahan Digital atau Online

Sedikit informasi nih, undangan pernikahan digital atau online. Undangan dalam bentuk digital belum tentu online ya guys. Tapi untuk Undangan Online sudah pasti digital.

Undangan pernikahan digital itu bisa berupa gambar, video, atau website. Kalau undangan Online, undangan dalam bentuk gambar atau video yang di onlinekan.

Tips kalau kalian mau buat undangan digital atau online.

Siapkan konsep undangan

Hampir sama dengan undangan cetak, kalaian juga harus mempersiapkan konsep untuk undangan pernikahan dengan model digital. Sehingga jelas detail gambar, warna, jenis tulisan.

Memilih platform Media Digital

Bila mengguanakan Undangan digital, kalian ingin undangan dalam bentuk video, gambar, atau juga bisa diakses melalui website? Sebagai rekomendasi, kalian bisa mencoba www.kartunikah.com untuk membuat undangan pernikahan kalian.

Menentukan sketsa desain

Mulailah untuk membuat desain undangan digital sesuai keinginan, jangan lupa melibatkan orang-orang terdekat untuk ikut memilih desain atau warna agar hasilnya lebih memuaskan.

Isi dengan konten yang tepat

Pastikan mengisi undangan digital dengan informasi yang tepat, memulai dari kapan acara digelar, dimana lokasinya, hingga siapa yang ingin diundang. Ini merupakan informasi penting standar yang wajib pada setiap undangan, tidak terkecuali undangan digital.

Pengecekan dan Sebarkan

Jika sudah selesai, pastikan lagi bahwa desain, warna, isi konten undangan, dan informasi sudah benar. Jangan sampai ada kesalahan, meskipun undangan digital akan dengan mudah diubah tidak seperti undangan cetak.

Jika semua sudah benar dan sesuai, Kalian hanya tinggal menyebarkan undangan tersebut. Bisa melalui sosial media seperti whatsapp, instagram, atau facebook. Bisa membagikan berupa gambar, video atau link website.

Contoh Template Digital/Online :

www.kartunikah.com

Template Undangan Pernikahan Digital Png

Dalam undangan digital, ada beberapa format undangan yang bisa digunakan yang pertama kita akan bahas template undangan pernikahan yang formatnya png.

Dengan format png kalian bisa tempel gambar sesuka hati dengan background apapun. Berikut Contoh Format undangan dalam bentu Cdr:

www.kartunikah.com

Template Undangan Pernikahan Word

Undangan pernikahan dalam bentuk word, ada banyak pilihan undangan dalam bentuk word dengan model dan desain yang cukup menarik. Dengan word Anda bisa merubah kata-kata dalam undangan seperti ucapan pembua, isi undangan, dan penutup saja.

Berikut contoh undangan pernikahan dalam bentu word:

Template Undangan Dalam Bentuk Word

Kesimpulan

Dari beberapa template yang ada, kalian bisa menentukan akan menggunakan yang mana untuk menjadi undangan pernikahan. Tentunya semua template baik, tinggal menyesuaikan dengan konsep pernikahan yang akan digelar.

Agar lebih mudah membuat undangan pernikahan kalian juga bisa kunjungi kami disini.

banner-promisi-kartunikah

You May Also Like

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *